Dendrobium Sp. maluku


 

Posted on
Tuesday, October 2nd, 2012
at 3:12 pm

Author
ededuta@gmail.com

Category
Dendrobium Species

Dendrobium ini kami dapat sekitar 6 (enam) bulan yang lalu, dalam kondisi tidak berbunga. Menurut info dari seller, dendrobium ini di dapat dari kepulauan Maluku, dan termasuk dalam section Spatulata.

Bulb tidak begitu besar, tapi tinggi dan langsing. Daun seperti umumnya section Spatulata. Menyukai lingkungan yang aerasi baik, cahaya matahari yang cukup, dan kering.
 
Tiga bulan kemudian, tanaman ini berbunga. Bunganya showy…dengan gradasi warna yang menawan. Bunga dendrobium ini tahan lama, seperti kebanyakan bunga section spatulata.
 
Catatan :
  • Ditanam dengan sedikit media spagnum moss
  • Aerasi cukup
  • Full sun
  • Penyiraman dilakukan pagi dan sore hari
  • Pemupukan dilakukan 2 (dua) kali dalam seminggu menggunakan pupuk organik.

Epiphyte type of orchid